Tips Dan Cara Merawat Ikan Koi Untuk Pertama Kali

Tips Dan Cara Merawat Ikan Koi Untuk Pertama Kali
Tips Dan Cara Merawat Ikan Koi Untuk Pertama Kali


Pada awalnya ikan koi berasal dari Negara Jepang ini dimanfaatkan sebagai ikan konsumsi. Seiring dengan perkembangannya jenis ikan ini banyak dibudidayakan dan memiliki warna yang unik dan cantik untuk dipelihara.


Jika kamu ingin memiliki ikan koi, pastikan terlebih dahulu kamu sudah memahami cara merawat ikan ini dengan benar. Jangan sampai ikan yang kamu pelihara malah terkena penyakit dan menyebabkan kematian.


Tips Dan Cara Merawat Ikan Koi Untuk Pemula


Berikut ini adalah tips dan cara merawat ikan koi untuk kamu yang baru pertama kali ingin memelihara ikan ini. Supaya tidak mudah terserang penyakit dan menghindari dari kematian.


Gunakan Kolam Ikan Sebagai Tempatnya


Ikan jenis koi umumnya hidup di dalam kolam. Langkah pertama yang harus kamu lakukan sebelum memelihara ikan ini adalah menyiapkan kolam ikan terlebih dahulu.


Kamu bisa menggunakan material apa saja untuk membuat kolam ikan. Pastikan dalam pembuatan kolam ikan memiliki kedalaman minimal 50 cm.


Serta untuk lebar kolam tidak ada ukuran pastinya dalam pembuatannya, kamu hanya perlu memastikan saja ikan tersebut memiliki ruang gerak yang cukup nyaman untuk ikan tersebut.


Sehingga ikan yang kamu pelihara dapat berenang dengan nyaman dan dapat tumbuh dengan baik dan juga sehat.


Gunakan Air Yang Baik Saat Mengisi Kolam


Untuk pertama kali pengisian air ke dalam kolam, kamu jangan langsung memasukan ikan ya. Sekiranya butuh 2 sampai 3 kali pengurasan terhadap air di dalam kolam. Hal ini menghindari senyawa kimia yang terdapat pada bahan bangunan di permukaan kolam menghilang.


Biasanya yang saya lakukan untuk pengurasan kolam ikan untuk pertama kali adalah 1 minggu setelah air di isi, langsung di lakukan pengurasan total pada kolam tersebut.


Setelah air sudah di kuras dan di isi kembali. Kamu harus menunggu sekitar 3 hari untuk memasukkan ikan, namun disini ikan yang kamu masukkan jangan ikan utama ya. Melainkan ikan jenis lain saja atau ikan koi murah, karena untuk test kondisi air di dalam kolam sudah layak atau belum.


Setelah 3 minggu – 4 minggu, kamu jangan lupa menguras lagi kolam tersebut. Namun disini kolam yang kamu kuras hanya 50% sampai 60% saja.


Setelah dirasa cukup aman kamu bisa memasukkan ikan utama di dalam kolam, sesuai jumlah yang diinginkan.


Tips Gunakan Filter Air


Untuk point disini sangat penting kamu mengetahuinya. Karena ikan koi termasuk ke dalam ikan mas yang terkenal mudah terserang jamur dan juga parasit. Kamu harus sangat memperhatikan kualitas dari filter air yang digunakan.


Pada bagian ini hanya opsi saja dari saya sebagai penyaringan ikan, biasanya saya gunakan tumbuhan air melati untuk proses penyaringan di awal. Namun jika kamu tidak menggunakannya juga tidak masalah.


Level pertama di system penyaringan adalah kapas filter untuk menyaring kotoran kotoran halus dan juga mengurai racun ammoniac dari sisa-sisa pencernaan ikan.


Level kedua adalah penggunaan bio ball untuk tempat tinggal bakteri yang tidak dapat disaring oleh kapas filter.


Level Ketiga adalah penggunaan ceramic ring. Sebenarnya fungsi dari ceramic ring adalah sama saja dengan bio ball. Namun disini ceramic ring kami pilih sebagai filter biologis untuk tempat tinggal bakteri cukup baik dan juga harganya yang murah.


Jika kamu memiliki dana yang lebih, filter air ini tingkatannya lebih efektif di bandingkan dengan bio ball dan juga ceramic ring. Namun jika kamu memiliki dana yang tidak terlalu besar point di atas juga sudah cukup sebagai filter air yang harus digunakan.


Kaldnes Media (K1) fungsinya sama dengan bio ball namun pada kaldnes media (k1) memiliki efesiensi yang lebih besar saja dan sangat rekomendasi dari beberapa penghobi kura-kura dan juga ikan.


Crystal Bio, saya sangat merekomendasikan ini untuk kamu gunakan sebagai filter air. Karena pada crystal bio memiliki efektivitas yang paling baik diantara bio ball, cramic ring dan juga kaldnes media (K1). Permukaan dari crystal bio ini sangat luas sehingga bisa menampung bakteri dan juga mengurai ammoniac lebih besar diantara bio ball, cramic ring dan kaldnes media (K1).


Marine Pure, mungkin sebagian dari kamu pasti asing bukan mendengar namanya? Media filter yang satu ini memang barangnya sangat sulit di dapat dan juga harganya mahal. Yang membuat marine pure ini baik adalah dia menggunakan teknologi thin bio film. Jadi teknologi yang mengkombinasi antara luas permukaan dengan luas pori-pori yang terbuka untuk tinggal bakteri di filter air.


Pilihlah Bibit Ikan Koi Yang Sehat


Pilihlah Bibit Ikan Koi Yang Sehat
Pilihlah Bibit Ikan Koi Yang Sehat


Untuk memilih ikan koi yang berkualitas kamu bisa mendapatkannya langsung dari peternak ikan ini. Hal ini karena, mereka lebih ahli dalam dunia perikanan. Namun kamu bisa juga memilih ikan yang berenangnya aktif. Karena ikan yang aktif menandakan bahwa ikan tersebut sehat.


Jenis-jenis ikan yang bisa kamu pilih adalah ikan koi termahal atau ikan koi terbesar seperti jenis ikan koi  black dragon, ikan koi sanke, ikan koi kohaku, ikan koi slayer, ikan koi kumpay, ikan koi blitar dan lain-lain tergantung dari selera dan juga corak pada warnanya.


Berikan Tanaman Air


Penggunaan tanaman air adalah point penting untuk menambah estetika di dalam kolammu saja. Tidak ada salahnya jika kamu menghiasi kolam dengan tanaman air seperti tanaman alga atau duckweed.


Memberi Pelet Yang Berkualitas


Ada banyak sekali makanan ikan yang beredar di pasaran, kamu bisa memilih pelet yang berkualitas baik dengan memiliki kandungan protein lebih dari 30% dan juga lemak 5%.


Sebelum member makan pada ikan sebaiknya hal yang perlu kamu lakukan adalah merendam pelet tersebut di dalam air selama 1 menit. Hal ini mengindari dari ikan yang bisa berenang terbalik loh dan juga pelet menjadi lebih mudah dicerna.


Gunakan pelet tenggelam untuk ikan anda. Penggunaaan pelet tenggelam sebenarnya lebih baik dari pada penggunaan pelet yang mengapung. Disini kami memberikan reverensi makanan ikan yang tenggelam yaitu pelet Feng Li 2A.


Feng Li 2A Kemasan 1kg


Pelet Feng Li 2A sangat cocok untuk jenis apasaja termasuk koi. Jenis pelet ini bersifat tenggelam, tidak seperti jenis pelet lainnya. Harganya yang cukup murah dan juga kandungan proteinnya cukup tinggi, yaitu di atas 40%. Kamu dapat membeli pelet Feng Li 2A disini.


Jangan Memberi Makanan Terlalu Berlebihan Dan Sering


Perlu kamu ketahui saluran pencernaan ikan ini pendek, sehingga ikan ini tidak dapat mencerna makanan dengan sangat banyak dan juga cepat.


Kasihlah makanan dalam jumlah yang cukup dalam satu waktu saja dan jangan berlebihan, karena makanan yang berlebihan atau nyisa dapat menyebabkan peningkatan jumlah ammoniac di dalam kolam itu sendiri.


Berikan Nutrisi Tambahan Selain Pelet Ikan


Jangan lupakan ini juga ya sahabat tikus putih depok. Kamu bisa memberikan makanan tambahan seperti udang kecil setiap 3 minggu sekali atau wortel, kacang polong dan selada yang di potong kecil-kecil.


Suhu Di Dalam Kolam Terjaga


Idealnya suhu di dalam kolam ikan adalah 24 sampai 26 derajat celcius. Jika suhunya terlalu tinggi kamu dapat menggunakan jarring atau pepohonan yang rindang di dekat kolam ikan itu sendiri. Namun jika suhunya terlalu dingin kamu dapat memberikan heater aquarium di dalam kolam agar suhu di dalam kolam menjadi hangat.


Itulah beberapa tips dan cara merawat ikan koi dari kami untuk kamu yang ingin memelihara. Jika kamu ingin bertanya atau masih bingung masalah merawatnya bisa komentar di bawah.

Posting Komentar untuk "Tips Dan Cara Merawat Ikan Koi Untuk Pertama Kali"