Cara Ampuh Mengusir Tikus |
Saat rumah kita kedatangan tikus yang tidak diundang, kehadiran si tikus ini membuat banyak kerugian bagi setiap orang. Karena hewan pengerat satu ini membawa beragam sumber penyakit. Simak beragam cara mengusir tikus di sekitar rumah dengan alami dari sudut pandang yang berbeda.
Cara Mengusir Tikus Di Sekitar Rumah
Sebagai manusia kita suka lupa bahwa, yang bertugas mengurus rantai makanan seperti tikus adalah hewan-hewan lain. Dengan mengandalkan cara kerja yang alami ini, tikus yang tadinya bisa masuk ke dalam rumah dan merusak pelaratan rumah tangga hingga kendaraan akan kabur seketika.
Selain alami kita juga tidak perlu repot-repot memberi racun dan mencari bangkainya yang mengakibatkan bau tidak sedap.
Kucing Kampung
Kucing kampung |
Kucing kampung merupakan hewan yang paling cocok untuk kamu yang tidak mau ribet dalam hal mengusir tikus. Selain itu kemampuan insting kucing kampung cukup tajam dalam hal berburu tikus.
Kucing juga dapat membuat tikus yang berada di lingkungan kamu terasa terganggu dan tidak mau balik lagi.
Memiliki kucing kampung yang cukup banyak di dalam lingkungan kamu merupakan salah satu indicator, bahwa jarang sekali terdapat tikus yang berkeliaran loh.
Biawak
Biawak |
Banyak orang yang tidak tau, hewan yang satu ini sebetulnya adalah hewan yang paling ampuh dalam hal mengusir tikus di sekitar rumah.
Biawak merupakan hewan yang tidak berbahaya bagi manusia dan sangat berguna untuk manusia, namun hewan ini kerap diburu untuk diambil dagingnya untuk di makan.
Pada dasarnya biawak ini takut kepada manusia, tapi mereka ketika merasa terancam akan melindungi dirinya dengan menggunakan ekor, kuku serta mulutnya.
Jadi jika ada biawak yang datang ke sekitar rumah, itu membuktikan bahwa di area rumah kamu terdapat banyak hewan pengerat ini.
Jangan Buang Sisa Makanan
Stop buang makanan |
Jangan buang sisa makanan secara sembarangan, ketika kamu suka membuang sisa makanan itu artinya tikus-tikus yang berada di sekitar rumah merasa nyaman dan mampu berkembang biak.
Pada dasarnya hewan pengerat ini mampu berkembangbiak selama 3 Minggu sekali dengan menghasilkan anak paling sedikit 5 ekor. Dan mampu hidup selama 2 tahun untuk menyacapai usia monopose.
Jadi bisa dibayangkan jika kamu suka membuang sisa makanan secara sembarangan. Berapa banyak hewan pengerat ini yang mampu kamu hasilkan di sekitar rumah kamu.
Namun jika kamu tidak membuang sisa makanan, artinya hewan pengerat ini yang berada di sekitar rumah kamu tidak mendapat suplay makanan. Maka, tikus-tikus tersebut akan membunuh satu sama lain untuk bisa bertahan hidup.
Burung Hantu
Burung Hantu |
Burung hantu juga merupakan hewan yang pintar untuk diajarkan bermain dan juga hewan ini adalah musuh bagi tikus untuk berada di sekitar rumah kita.
Sebetulnya burung hantu ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki sawah, karena jika kamu hanya tinggal di kota yang berdekatan dengan tetangga. Burung ini kurang cocok untuk kamu pelihara kecuali, untuk yang senang memiliharanya.
Karena ketika area rumah kita berada di dekat sawah, kamu dapat membantu petani dalam hal mengusir tikus dan juga hewan-hewan yang dapat merugikan petani.
Ular
Ular |
Ular merupakan hewan yang paling kontroversi untuk mengusir tikus. Namun kamu juga harus tau kenapa hewan ini juga dapat berguna untuk kita jaga.
Perlu kamu ketahui bahwa kencing ular adalah kotoran yang paling ditakuti oleh tikus loh.
Dan jika kamu melihat ular ada di sekitar rumah, hal yang kamu lakukan lebih baik jangan asal langsung mengambilnya. Kamu dapat menghubungi pihak pemadam kebakaran saja untuk mengambilnya.
Itulah sedikit informasi yang bisa kita berikan, semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk mengusir tikus yang ada di sekitar rumah. Stay safe.. jangan lupa hidup sehat semuanya.
Posting Komentar untuk "5 Cara Ampuh Mengusir Tikus Di Sekitar Rumah Alami"